Dekan FUKIS IAIM Sinjai, Resmi lepas Mahasiswa Magang

Fakultas Ushuluddin dan Komunikasi Islam (FUKIS) Institut Agama Islam Muhammadiyah (IAIM) Sinjai, laksanakan Pembekalan dan Pelepasan Magang, yang bertempat di Gedung Auditorium H.Amir Sa’id IAIM Sinjai. Senin, 17/10/2022

Dr. Suriati, M.Sos.I. Selaku dekan FUKIS, dalam sambutannya menyampaikan bahwa
dilapangan harus menjaga almamater kampus, dan harus menghadapi segala masalah yang di hadapi, karna peserta telah dibekali mulai dari pelatihan hipnoterapi dan konseling Qur’ani.

Selain itu ia menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan magang ini hanya dilaksanakan 1 kali dalam 1 tahun, jadi mahsiswa yang tidak lulus akan mengulang di tahun berikutnya.

Peserta magang harus memberikan kontribusi yang baik, dan belajar dengan baik tentang bagaimana dunia pekerjaan yang sebenarnya

Diketahui dalam pelaksanaan pembekalan magang akan laksanakan muali tanggal 17-18 Oktober 2022.
Magang FUKIS IAIM Sinjai dilaksanakan di kabupaten Sinjai, Kabupaten Bone dan Kabupaten Makassar, mulai tanggal 20 Oktober 2022 sampai dengan tanggal 20 November 2022.
Dengan jumlah mahasiswa BPI sejumlah 71, KPI sejumlah 16 dan IAT 15.

Leave a Reply