fukis.uiadsinjai.ac.id- Mahasiswa Fakultas Ushuluddin dan Komunikasi Islam (FUKIS) Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai laksanakan Magang di 19 Intansi, magang ini dilaksanakan di Kabupaten Sinjai, Kabupaten Bulukumba dan Kota Makassar yang dilaksanakan mulai 23 Oktober sampai 23 November 2023. Senin, 23/10/2023

Pelaksanaan Magang FUKIS ini di ikuti sebanyak 85 orang, dari 3 program studi Bimbingan dan Penyuluhan Islam, Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, dan Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam. Peserta magang ini sebelum turun dalam melaksanaan magang sebelumnya telah mengikuti pelatihan Bimbingan karir dan pembekalan magang dan dilepas oleh Dekan FUKIS, Dr. Suriati, M.Sos.I.
Dr. Suriati, M.Sos.I. saat di konfirmasi menyampaikan bahwa magang menjadi salah satu mata kuliah wajib. Artinya, setiap mahasiswa wajib untuk mengikuti kegiatan magang.
Selain itu Ia menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan mahasiswa bisa mempraktekkan ilmu dan skill yang dipelajarinya selama kuliah sekaligus mendapatkan ilmu-ilmu baru dari tempat magang. Dengan begitu, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman yang kemudian jadi bekal untuk menjalani dunia kerja yang sebenarnya.